Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Hati Hati Akses Webcam Terbuka!

Jika kalian menggunakan Laptop atau Smartphone pastikan kalian tidak menginstal program yang aneh, karena baru baru ini entah kenapa tapi Kaspersky Internet Security yang saya gunakan selelu memblok akses webcam yang padahal saya sendiri gak buka dan gak pernah saya gunakan.

Entah program apa yang berjalan di background dan mencoba mengakses webcam saya, entah itu Windows atau Program malware yang gak saya ketahui, karena selama saya menggunakan Windows 10 selalu saya matikan akses webcam.


Bahkan bisa dibilang para petinggi dan milyuner seperti Mark Z pembuat Facebook Menutup akses Webcam dan Mic di Laptop pribadinya. Artikel sepenuhnya bisa dibaca disini : www.telegraph.co.uk


Nah itu untuk orang kaya? lalu kita? sebaiknya kita melakukan hal yang sama terhadap laptop kita sendiri, seperti yang saya alami beberapa waktu terakhir adanya program yang ingin menjalankan akses webcam, untung saja antivirus yang saya gunakan cukup cekatan, setidaknya ada banyak sekali kasus pencurian data dan identitas yang secara langsung diambil melalui pc dan perangkat lain, bukan dari sosial media, dunia memang sudah menggila, dimana kasus seperti ini itu sudah banyak, jadi kita selaku pengguna diharuskan untuk lebih berhati hati lagi terhadap aktifitas yang kita lakukan terhadap internet dan dunia maya.


Gylang Satria
Gylang Satria Penulis, Blogger dan Author di WinPoin .

Post a Comment for "Hati Hati Akses Webcam Terbuka!"