Selamat Ulang Tahun Yang Ke 15 Ubuntu! 😍
Pada tanggal 20 oktober 2019 kemarin merupakan salah satu hari besar bagi ubuntu, karena sejak dari awal dirilisnya Ubuntu 4.10, sekarang adalah ulang tahunnya yang ke 15, perlu diketahui juga bahwa versi pertama dari Ubuntu ini juga merupakan sebuah distribusi desktop linux yang telah mengubah pandangan komputasi menjadi lebih baik lagi. Bisa dibilang prestasi Ubuntu jauh diatas yang kita kira.
Dan yang lebih baiknya, sampai saat ini Ubuntu masih tetap bertahan, bahkan sampai 15 tahun lamanya. sedikit kilas balik ke Ubuntu 4.10 yang mana merupakan Ubuntu yang pertama kali dirilis ke publik.
Mengenal Sang Pioner Ubuntu 4.10
Ubuntu 4.10 "Warty Warthog" dinamai begitu karena masih sedikit kasar, versi ubuntu ini diumumkan oleh Mark Shuttleworth pada hari Rabu 20 Oktober 2004, di mailing list Ubuntu.
Seperti apa Ubuntu 4.10 "Warty Warthog"? Nah, untuk mengetahuinya kamu harus menginstalnya karena, pada saat itu, opsi "live CD" (entri menu boot yang memungkinkan kamu mencoba Ubuntu tanpa menginstal) tidak ada!
Ubuntu 4.10 hadir dengan desktop GNOME 2.8, Mozilla Firefox 0.9, Evolution 2.0, dan OpenOffice.org 1.1.2. Jika dilihat maka sudah sangat jauh berkembang hingga hari ini, Karena sebagian besar aplikasi yang ditanamkan tidak jauh berbeda dari hari ini, dengan Ubuntu 19.10 menawarkan GNOME 3.34, Mozilla Firefox 69, dan LibreOffice 6.3, Fork dari OpenOffice.
Software lain yang disertakan dengan Ubuntu 4.10 juga diantaranya GAIM , gFTP , Xchat , GIMP , Sound Juicer CD Ripper, dan Synaptic sebagai go-to package manager.
Lima Belas Tahun Berjalan
Tidak terasa, sudah lima belas tahun berjalan, ubuntu sampai saat ini sudah menjalani tidak hanya beberapa keberhasilan, namun juga kegagalan, seperti proyek ubuntu untuk smartphone yang tidak pernah selesai hingga saat ini, namun meskipun begitu Ubuntu masih memimpin sebagai ujung tombak pengembangan Linux, dari cloud ke cluster, desktop ke data center. Tanpa ubuntu kita tidak akan pernah mengenal beberapa Distribusi linux lain seperti Linux Mint, Elementary OS, Kubuntu, Lubuntu, dan lain lain, Semoga panjang umur Ubuntu. Long Life To Ubuntu.
Referensi : OMG Ubuntu
Post a Comment for "Selamat Ulang Tahun Yang Ke 15 Ubuntu! 😍"