Cara Bersihkan File Setelah Windows Update
Nah bagi kamu pengguna Windows 10, yang sudah melakukan upgrade atau update, ada beberapa hal yang perlu dilakukan untuk meningkatkan kapasitas storage, karena biasanya setelah update selesai, maka file Instalasi, Cache, dan Temp File masih ada didalam system.
Nah rekomendasi saya adalah melakukan penghapusan file tersebut untuk menambah kapasitas Storage, dan berikut diantaranya.
Menghapus Temporary File
Langkah 1. Pertama kamu masuk ke Settings > System > Storage.
Langkah 2. Didalam “Local Disk (C:\) klik pada bagian Temporary Files . Lalu didalamnya klik pada bagian Preview version of Windows.
Langkah 3. Klik pada bagian Remove Files. Setelah selesai, maka folder Windows.old dan seluruh file didalamnya akan dihapus.
Menghapus Melalui Storage Sense
Langkah 1. Buka Settings > System > Storage > Didalam Storage Sense klik pada bagian Configure Storage Sense or run it now.
Langkah 2. Terakhir klik Clean now.
Setelah selesai, kamu akan membersihkan file file yang sudah tidak digunakan system setelah update selesai, namun perlu diperhatikan, hal ini akan membuat kamu kehilangan akses untuk kembali ke edisi Windows 10 sebelumnya, jadi tidak direkomendasikan bagi kamu pengguna Insider.
That's it. 😁 Semoga Bermanfaat
Post a Comment for "Cara Bersihkan File Setelah Windows Update"